Upacara (karya) melaspas Pura Desa Tigawasa
01 Juli 2020 11:05:12 WITA
Pura Desa Tigawasa di renovasi dan selesai tanggal 12 Juni 2020, Namun masih dalam suasana Covid maka dengan segala pertimbangan dengan Dane para Ulu Upacara Melaspas Pura Desa pun di lakukan. Namun tidak melupakan situasi Covid, di damping Babinsa Desa Tigawasa Upacara melaspas berlangsung mulai dari tanggal 30 juni 2020 yang di sebut dengan pesu Gong (pembukaan ) segaligus acara melaspas oleh Ida pendanda kemudian di lanjutkan ke hari yang kedua yang di subut dengan istilah ngelebengin (memasak) alat-alat yang akan di lakukan pada saat puncak Upacara melaspas Desa Tigawasa.
Puncak acara melaspas Pura Desa Tigawasa, pada tanggal 02 Juli 2020 , pada hari tersebut akan di lakukan sembahyang bersama, sekaligus pementasan tari baris. Tapi tidak lupa bagi Krama Desa yang ingin melakukan persembahyangan di wajibkan memakai masker dan tetap jaga jarak. Bagi Krama Desa yang memiliki sakit Kronis tidak di anjurkan untuk melakukan persembahyangan, bukan maksud tidak memperbolehkan karma untuk melakukan persembahyangan namun orang yang memiliki penyakit sangat rentan terkena Covid-19. Krama Desa yang ingin melakukan persembayangan tidak di perbolehkan mengajak anak yang berumur di bawah 5 Tahun. Karena sangat pentingnya acara tersebut, tetapi di tengan Zona Covid-19 maka di himbau agar masyarakat mentaati aturan dari Protokol Kesehatan.
Komentar atas Upacara (karya) melaspas Pura Desa Tigawasa
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |